Jakarta,jacktv news, 

Jakarta Pusat – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadhan, personel Polisi Wanita (Polwan) Polres Metro Jakarta Pusat menggelar patroli di kawasan Pasar Senen Blok 1 dan 2, Jakarta Pusat, pada Senin (3/3/2025) sore. Patroli ini menyasar sentra kue subuh, yang menjadi pusat aktivitas masyarakat menjelang waktu berbuka puasa.

Kegiatan patroli ini melibatkan 10 personel Polwan. Mereka memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap menjaga keamanan saat berbelanja takjil dan ngabuburit.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, mengatakan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama Ramadhan.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat berbelanja dan beraktivitas dengan nyaman, tanpa gangguan kriminalitas maupun kemacetan yang berlebihan. Kehadiran Polwan di lokasi ini juga bertujuan untuk memberikan rasa aman serta mengedukasi warga terkait pentingnya menjaga barang bawaan dan keselamatan pribadi,” ujar Kombes Pol Susatyo.

Selain mengamankan area pasar, personel Polwan juga memberikan imbauan secara humanis kepada warga agar tetap waspada terhadap potensi kejahatan, terutama pencopetan dan kehilangan barang berharga. Para pengendara dan angkutan umum pun diingatkan untuk tertib berlalu lintas guna menghindari kemacetan di sekitar pasar.

“Kami mengimbau masyarakat agar selalu waspada dan bekerja sama dengan kepolisian untuk menciptakan lingkungan yang aman. Jika ada hal mencurigakan, segera laporkan ke petugas terdekat,” tambahnya.

Dari hasil patroli, situasi di Pasar Senen dilaporkan aman dan kondusif. Aktivitas jual beli berjalan lancar, dengan warga yang antusias mencari takjil untuk berbuka puasa. Kepolisian akan terus menggelar patroli serupa di berbagai titik keramaian selama bulan Ramadhan guna memastikan keamanan masyarakat.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Reporter: Redaksi Utama