Jakarta,jacktv news, 

Jakarta Pusat — Upaya menciptakan ketertiban dan keamanan terus digencarkan oleh aparat gabungan tiga pilar di wilayah Kecamatan Gambir. Pada Selasa (13/5/2025), dilaksanakan kegiatan penertiban atribut ormas yang terpasang secara ilegal di bawah kolong flyover Roxy, Jalan Hasyim Ashari, depan ITC Roxy Mas, Kelurahan Cideng, Jakarta Pusat.

Dalam kegiatan yang merupakan bagian dari Operasi Brantas Jaya ini, tiga pilar Kelurahan Cideng berkoordinasi dengan pengurus ormas FBR Gardu Semut Bako, yakni Bapak Heri Suhartoyo alias Otoy, serta tokoh masyarakat di sekitar lokasi. Pendekatan dilakukan secara persuasif dan humanis agar atribut ormas diturunkan secara sukarela oleh anggota.

Hasil kegiatan mencatat dua bendera ormas FBR dan satu bendera FORKABI berhasil diturunkan. Penertiban juga dilakukan di Jalan Tanjung Selor sebagai lokasi tambahan. Seluruh proses berjalan aman dan kondusif, tanpa terjadi gangguan atau gesekan antarwarga.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Cideng, Aiptu Suyanto, turut hadir sebagai petugas lapangan dalam kegiatan tersebut.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menyampaikan bahwa penertiban ini merupakan langkah preventif untuk mencegah potensi konflik antarormas serta menjaga ketertiban ruang publik.

“Kami mengapresiasi sinergi antara petugas dan masyarakat yang telah ikut menjaga kondusifitas wilayah. Harapannya, semua pihak dapat semakin sadar pentingnya menaati aturan demi kepentingan bersama,” ujarnya.

Kombes Pol Susatyo juga mengimbau agar seluruh elemen masyarakat ikut berperan aktif dalam menciptakan suasana yang aman, damai, dan tertib di lingkungannya masing-masing.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Reporter: Jakarta