Jakarta,jacktv news, 

Jakarta Pusat — Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas Kelurahan Duri Pulo, Aipda Purwanto, melaksanakan patroli kewilayahan sekaligus kegiatan cooling system di wilayah RW 02, tepatnya di Jalan Duri A RT 10/02, Kelurahan Duri Pulo, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (14/5/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Aipda Purwanto menyambangi warga setempat, Bapak Dedi, untuk berdialog langsung mengenai situasi keamanan lingkungan. Kegiatan ini bertujuan membangun kepercayaan dan memperkuat sinergi antara polisi dan masyarakat dalam menciptakan wilayah yang aman dan kondusif.

Beberapa hal penting yang disampaikan antara lain tukar informasi seputar situasi kamtibmas di lingkungan RW 02, antisipasi terhadap potensi pelaku kejahatan, serta ajakan agar masyarakat aktif melapor jika terjadi peristiwa menonjol di wilayah, baik kepada Bhabinkamtibmas maupun Polsek Metro Gambir.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes pol Susatyo Purnomo Condro, menegaskan pentingnya komunikasi dan kehadiran polisi di tengah masyarakat sebagai upaya pencegahan dini terhadap gangguan keamanan.

“Langkah pendekatan persuasif dan partisipatif seperti ini sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang harmonis dan bebas dari gangguan kamtibmas,” ujarnya.

Kegiatan berjalan aman dan mendapat apresiasi dari warga sekitar.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Reporter: Jakarta