Jakarta,jacktv news, 

Jakarta Pusat – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif serta mencegah potensi gangguan keamanan, Polsek Menteng terus meningkatkan kegiatan patroli humanis secara intensif di wilayah rawan, khususnya di perbatasan antara Menteng dan Tenggulun. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Perwira Pengendali (Padal), Iptu Sopan Febriyanto, pada Kamis malam (15/5/2025).

Dalam pelaksanaannya, tim patroli menyasar titik-titik strategis yang kerap menjadi lokasi rawan tawuran antarwarga maupun tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Fokus utama pemantauan dilakukan di jalur perbatasan RW yang berbatasan langsung dengan wilayah Tebet dan Matraman, yang selama ini dikenal sebagai zona rawan konflik sosial dan kriminalitas jalanan.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro menjelaskan bahwa patroli ini dilaksanakan dengan pendekatan humanis, yaitu mengedepankan komunikasi, dialog, serta kehadiran polisi sebagai pelayan masyarakat, bukan semata-mata aparat penegak hukum. “Kami tidak hanya hadir untuk menindak, tapi juga membangun hubungan emosional dengan masyarakat. Kami ajak warga berbicara, mendengar keluhan mereka, dan memberi imbauan agar turut serta menjaga keamanan lingkungan,” ujar Kombes Susatyo.

Selain menyusuri gang-gang sempit dan jalur-jalur padat di sekitar perbatasan Menteng–Tenggulun, tim juga melakukan sambang ke pos ronda, berdialog dengan pemuda setempat, serta mengimbau warga untuk tidak terprovokasi oleh ajakan tawuran yang sering beredar di media sosial. Upaya ini diharapkan mampu mereduksi potensi konflik yang kerap dipicu oleh salah paham antarwarga dari wilayah perbatasan.

Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi menambahkan
“Kami juga bekerja sama dengan tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan pengurus RT/RW untuk menciptakan sinergi dalam menjaga ketertiban. Apalagi menjelang akhir pekan, potensi gesekan antarpemuda kerap meningkat,” tambahnya.

Tak hanya fokus pada pencegahan tawuran, patroli juga dilengkapi dengan pemantauan titik parkir rawan curanmor. Beberapa kendaraan roda dua yang diparkir sembarangan tanpa pengawasan langsung diberikan teguran kepada pemiliknya agar lebih waspada.

Masyarakat menyambut positif kehadiran polisi di lingkungan mereka. Beberapa warga menyampaikan rasa aman dan nyaman saat patroli rutin dilakukan. “Kami jadi lebih tenang kalau malam hari. Anak-anak muda juga lebih terpantau dan nggak sembarangan berkumpul,” ujar Bapak Hendri, warga RW 04.

Dengan terus ditingkatkannya patroli humanis ini, Polsek Menteng berharap situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga dengan baik, serta menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis di wilayah hukum Polres Metro Jakarta Pusat.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Reporter: Jakarta