Jakarta,jacktv news,
Jakarta Pusat — Dalam upaya menciptakan rasa aman di tengah masyarakat, Polsek Kemayoran menggelar patroli “Strong Point” pada Minggu (18/5/2025) dini hari. Kegiatan yang dimulai pukul 03.30 WIB ini menyisir sejumlah titik rawan kejahatan di wilayah Kemayoran, Jakarta Pusat, termasuk Jl. Kebon Kosong, Flyover Tengah, dan kawasan Rusun Tahap.
Patroli ini melibatkan gabungan personel, terdiri dari Ipda Sriyadi, Bripka Andika Dwi Guna, Briptu Elka, serta personel Citra Bhayangkara. Mereka bergerak cepat menyisir titik-titik yang kerap dijadikan tempat berkumpulnya preman, pelaku curas, curat, hingga tawuran warga.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, KBP Susatyo Purnomo Condro, menegaskan pihaknya tidak akan memberi ruang bagi pelaku kejahatan jalanan.
“Jangan coba-coba bikin onar di wilayah kami. Kami akan sikat habis semua bentuk gangguan kamtibmas demi keamanan warga,” tegas Susatyo.
Sementara itu, Kapolsek Kemayoran Kompol Agung Adriansyah menyatakan bahwa patroli ini merupakan langkah preventif sekaligus penegasan kehadiran polisi di tengah masyarakat.
“Patroli ini bukan hanya menunjukkan kehadiran polisi, tapi juga pesan kuat: wilayah Kemayoran bukan tempat aman bagi pelaku kejahatan,” ujar Kompol Agung.
Hasilnya, situasi di lapangan terpantau aman dan kondusif tanpa ditemukan aktivitas mencurigakan maupun gangguan kamtibmas lainnya. Warga yang ditemui di sepanjang rute mengaku merasa lebih tenang dan terlindungi.
“Kami akan terus hadir, siang dan malam, agar masyarakat merasa aman. Tidak ada kompromi bagi pelanggar hukum,” tutup Kapolres Susatyo.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)