Jakarta,jacktv news,
Jakarta Pusat, 3 Januari 2025 – Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebon Kelapa, Aipda Purwanto, melaksanakan kegiatan sambang dan Door to Door System (DDS) pada Jumat pagi di Jalan Hayam Wuruk 31, RW 01, Kelurahan Kebon Kelapa, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat.
Dalam kegiatan tersebut, Aipda Purwanto bertemu dengan Bapak Lansen, seorang petugas keamanan lingkungan setempat, untuk melakukan koordinasi terkait potensi kerawanan di wilayah tersebut. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Aipda Purwanto juga menyampaikan beberapa imbauan kamtibmas, termasuk untuk selalu waspada terhadap pelaku kejahatan, serta mengajak warga untuk saling bertukar informasi mengenai situasi keamanan di sekitar mereka. Ia menekankan bahwa apabila ada kebutuhan mendesak, masyarakat dapat menghubungi Bhabinkamtibmas atau Call Center Polisi 110 untuk segera mendapatkan bantuan.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, S.H., S.I.K., M.Si., menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. “Dengan koordinasi yang baik antara polisi dan masyarakat, kita dapat mencegah berbagai ancaman keamanan,” ujar Kapolres.
Situasi di wilayah tersebut dilaporkan aman dan terkendali. Polsek Metro Gambir akan terus berupaya untuk menjaga ketertiban dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)