Jakarta || Jacktv.news
Jakarta, 24 Mei 2025 — Komandan Brigade Infanteri 1 Jaya Sakti, Letkol Inf A.A. Gede Rama C.P, S.Sos., M.Tr.(Han). bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XI Brigif 1 PD Jaya, Ny. Ayu Gede Rama melaksanakan kunjungan kerja ke Batalyon Infanteri 201/Jaya Yudha
Kunjungan ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan kedinasan dan kekeluargaan antara pimpinan Brigif 1/Jaya Sakti dan seluruh prajurit serta Persit di lingkungan Yonif 201/Jaya Yudha. Dalam kunjungan tersebut, Danbrigif memberikan pengarahan kepada para prajurit mengenai pentingnya profesionalisme, disiplin, serta kesiapsiagaan dalam menghadapi tugas-tugas ke depan.
“Kunjungan ini bukan hanya sebagai bentuk pengawasan dan pembinaan, tetapi juga sebagai wujud kepedulian dan dukungan pimpinan kepada seluruh prajurit di satuan bawah,” ujar Letkol Inf A.A. Gede Rama C.P, S.Sos., M.Tr.(Han). dalam sambutannya.
Sementara itu, Ketua Persit KCK Cabang XI juga memberikan pengarahan dan motivasi kepada anggota Persit Yonif 201/Jaya Yudha. Ia menekankan pentingnya peran ibu-ibu Persit dalam mendukung keberhasilan tugas suami dan membina keharmonisan rumah tangga.
Kegiatan dilanjutkan dengan peninjauan fasilitas satuan, ramah tamah serta sesi tanya jawab dan dialog interaktif antara pimpinan dan anggota. Suasana hangat dan penuh kekeluargaan tampak mewarnai seluruh rangkaian acara.
Kunjungan kerja ini diharapkan dapat memperkuat soliditas dan semangat kebersamaan antara pimpinan dan anggota baik dalam aspek kedinasan maupun kehidupan keluarga prajurit.
Sumber.
Penerangan Brigif 1/Jayasakti
(Red)