Jakarta,jacktv news,
Jakarta Pusat – Kemacetan lalu lintas merupakan tantangan harian yang dihadapi masyarakat Jakarta, terutama pada jam-jam sibuk pagi dan sore hari. Di tengah padatnya arus kendaraan, kehadiran aparat kepolisian yang sigap dan humanis menjadi sangat berarti bagi kelancaran mobilitas warga. Salah satu sosok yang menunjukkan dedikasi tinggi di lapangan adalah Aipda Mulyanto, personel Patroli Motor (Patmor) Polsek Menteng. Sabtu (17/5/2025)
Sore itu, Aipda Mulyanto tampak berdiri tegap di perempatan Jalan Taman Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat. Dengan penuh tanggung jawab, ia mengatur arus lalu lintas yang mulai padat oleh kendaraan pribadi, angkutan umum, hingga kendaraan roda dua yang saling berebut ruang. Kehadirannya di lokasi tersebut bukan sekadar rutinitas, melainkan bagian dari komitmen Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Dalam menjalankan tugasnya, Aipda Mulyanto tidak hanya sekadar mengatur lalu lintas secara teknis, tetapi juga aktif memberikan imbauan kepada pengendara untuk tertib berlalu lintas. Sesekali ia membantu pejalan kaki menyeberang jalan dan memberikan senyum ramah kepada para pengendara. Sikap humanis seperti inilah yang menjadi cerminan semangat Presisi (Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan) yang diusung oleh Polri saat ini.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro menyampaikan keberadaan petugas di titik rawan macet seperti Jalan Taman Sunda Kelapa sangat penting untuk mengurai kemacetan dan mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas. “Kami hadir di sini setiap pagi dan sore untuk memastikan lalu lintas tetap lancar dan aman, terutama pada jam masuk kerja dan sekolah. Ini adalah bentuk pengabdian kami kepada masyarakat,” ujarnya.
Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi menambahkan
Kegiatan pengaturan lalu lintas ini juga merupakan bagian dari program pelayanan prima Polsek Menteng dalam menciptakan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat. Dengan sinergi antara petugas di lapangan dan partisipasi aktif masyarakat yang tertib berlalu lintas, diharapkan situasi lalu lintas di wilayah Menteng, khususnya di Jalan Taman Sunda Kelapa, dapat terjaga dengan baik.
Aksi nyata Aipda Mulyanto Sore itu menjadi gambaran nyata bahwa pengabdian kepada masyarakat tidak mengenal lelah. Dengan semangat dan integritas, ia menjalankan tugas demi terciptanya kelancaran arus lalu lintas serta keselamatan bersama di jalan raya.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)