Jakarta,jacktv news,
Kodim 0505/Jakarta Timur – Babinsa Kelurahan Kayu Manis Koramil 02/Matraman bersama dengan Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Keselamatan gelar Sosialisasi serta Edukasi kepada warga Kayu manis tentang bahaya kebakaran bertempat di RW.04 kediaman Ketua RW Ibu Etty Astuti, Rabu (07/05/25).
Kegiatan sosialisasi dan edukasi oleh petugas Damkar bersama Babinsa Serka Bambang,EC ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran warga masyarakat tentang bahaya kebakaran serta memberikan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan dalam situasi darurat (emergency)
Sosialisasi dan edukasi yang berlangsung dihadiri oleh warga Kelurahan Kayu manis. Babinsa Serka Bambang juga menyampaikan, bahwa pentingnya kewaspadaan terhadap bahaya kebakaran di lingkungan tempat tinggal warga, oleh karena itu perlunya tindakan preventif seperti memeriksa instalasi listrik dan gas secara berkala, serta menjaga lingkungan tempat tinggal harus tetap bersih dari material yang mudah terbakar.
Dalam kegiatan ini, Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Keselamatan Kota Administrasi Jakarta Timur turut serta memberikan penjelasan mengenai langkah-langkah pencegahan kebakaran dan tindakan yang harus dilakukan jika terjadi kebakaran. Mereka juga memberikan demonstrasi penggunaan alat pemadam kebakaran.
Warga Kelurahan Kayu manis sangat antusias mengikuti sosialisasi ini dan berharap pengetahuan yang mereka dapatkan dapat membantu kesiapan warga apabila terjadi bahaya kebakaran. Babinsa dan Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Keselamatan, berharap kegiatan sosialisasi dan edukasi ini akan menjadi langkah awal dalam membangun kesadaran masyarakat tentang pencegahan kebakaran dan kesiapan dalam mengatasi secara cepat dan aman.
*Sumber Pendim 0505/JT*