Jakarta,jacktv news, 

Jakarta Pusat – Bhabinkamtibmas Kelurahan Johar Baru, Aiptu Sunarto, melaksanakan patroli wilayah serta kegiatan cooling system di Pos Sekretariat RW 05, Jalan Johar Baru IV A, Kelurahan Johar Baru, Jakarta Pusat. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga ketertiban, kenyamanan, dan hubungan yang lebih baik antara aparat kepolisian dengan warga. Pada hari Senin, 5 Mei 2025, pukul 10.30 WIB.

Aiptu Sunarto bertemu dengan Bapak Ardhi B selaku LMK RW 05 dan Bapak Qodir selaku Staf RW 05. Dalam kegiatan ini, Aiptu Sunarto mengajak warga untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, serta saling memberikan informasi terkait kejadian di sekitar mereka. Ia juga mengingatkan agar jika ada gangguan Kamtibmas, warga bisa segera menghubungi Polsek Johar Baru atau langsung menghubungi Bhabinkamtibmas setempat.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, memberikan apresiasi atas langkah proaktif yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas dalam menjaga keamanan dan kenyamanan lingkungan. “Kegiatan patroli dialogis seperti ini sangat penting untuk membangun komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat. Kami berharap warga dapat terus berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan mereka,” ujar Kombes Pol Susatyo.

Kapolsek Johar Baru, Kompol Saiful Anwar, juga menegaskan pentingnya kerja sama antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam menjaga ketertiban. “Patroli dialogis dan cooling system ini adalah bagian dari upaya kami untuk meningkatkan kenyamanan warga, serta mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat. Kami berharap kegiatan ini bisa menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman,” ujar Kompol Saiful.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat memperkuat sinergi antara aparat keamanan dan warga dalam menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan sehat.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Reporter: Jakarta